Masalah adalah Sumber Rejeki |
Masalah adalah sumber rejeki. Kenapa??
Karena dari masalah, kita bisa mendapatkan peluang yang luar biasa, dan jika kita menangani masalah tersebut, persiapkan diri kita untuk terlihat menjadi "Seseorang yang Beruntung".. Salah satu ciri orang yang belum sukses adalah orang yang takut dengan masalah sehingga menjauhi masalah tersebut, berbeda dengan orang sukses dimana ada masalah disitu dia akan mendekati masalah tersebut.
Karena dari masalah, kita bisa mendapatkan peluang yang luar biasa, dan jika kita menangani masalah tersebut, persiapkan diri kita untuk terlihat menjadi "Seseorang yang Beruntung".. Salah satu ciri orang yang belum sukses adalah orang yang takut dengan masalah sehingga menjauhi masalah tersebut, berbeda dengan orang sukses dimana ada masalah disitu dia akan mendekati masalah tersebut.
Ada pun contoh untuk kasus tersebut:
Layanan Delivery Makanan |
Ada masalah "Ketika hujan, perut lapar dan tidak ada persediaan makanan di rumah, kebanyakan orang akan malas makan keluar".
Orang belum sukses akan menahan lapar di rumah.
Orang sukses akan menciptakan sebuah layanan delivery sehingga membuat "orang yang belum sukses tersebut pesan ke dia"
Toko Pertanian |
Ada masalah "Di sebuah desa yang subur, para petani harus bolak-balik ke kota untuk membeli peralatan tani atau pun bibit untuk mengurus sawahnya"
Orang belum sukses akan terus melakukan kegiatan yang melelahkan tersebut dimana dia harus bolak-balik ke kota.
Orang sukses akan menciptakan sebuah toko untuk menyediakan alat2 tani atau pun bibit yang harganya tidak jauh berbeda dengan di kota, sehingga orang belum sukses bisa menikmatinya.
Minimarket |
Ada masalah "Orang malas untuk pergi ke swalayan besar dan ingin toko yang serba bersih dan bagus pelayanannya".
Orang belum sukses akan diam saja untuk itu.
Orang sukses akan menciptakan sebuah toko minimarket yang bersih sehingga banyak "orang belum sukses" dapat menikmatinya.
Dari 3 contoh di atas, benar-benar terlihat sekali kalau orang yang belum sukses lebih senang untuk menikmati segala sesuatu yang telah ada (sifat konsumtif), tanpa mau melewati proses yang begitu panjang (sifat yang selalu ingin instan).
Orang yang sukses akan selalu mencari masalah dan berusaha menciptakan sebuah solusi untuk mereka yang hanya ingin menjadi penikmat saja.
Kalau mungkin bagi orang awan, ketiga contoh di atas terlihat sebagai contoh yang besar, berikut akan aku coba berikan contoh yang sederhana:
Warung Bersih |
Ada masalah "warung yang kotor sehingga calon pembeli pun malas untuk membeli di situ"
Orang belum sukses akan diam saja dan merasa warungnya telah bersih.
Orang sukses akan berusaha mencipatkan kebersihan untuk warungnya atau pun membuat warungnya lebih bersih dan lebih baik dari sebelum-sebelumnya.
Murid Pintar |
Ada masalah "murid yang kurang pintar di sekolah"
Orang belum sukses akan malas belajar sehingga di sekolah dia akan terus menjadi murid yang kurang pintar.
Orang sukses akan belajar dengan giat dan terus menjadi pintar di sekolah, dan luar biasanya orang sukses akan membagi ilmu ke teman-temannya sehingga bisa sukses sama2.
Hubungan Jarak Jauh |
Ada masalah "komunikasi tentang jarak jauh sungguh tidak mudah"
Orang belum sukses akan diam saja, sehingga tidak bisa berkomunikasi dengan seseorang yang berada di jarak yang jauh.
Orang sukses akan menciptakan sebuah layanan seperti tukang pos, telepon, sms, dll.
Setelah aku berikan ketiga contoh yang terakhir, ternyata menjadi orang yang sukses bukanlah berdasarkan uang, melainkan keberanian untuk menangani masalah tersebut. Meski pun hasilnya belum sukses atau pun sukses, orang sukses akan terus belajar memperbaiki dirinya agar lebih baik lagi dan terus berguna bagi orang lain.
Agar lebih mantap lagi...aku berikan lagi contoh yang telah ada :
Thomas Alva Edison |
Ada masalah "bumi gelap waktu malam" dan Thomas A. Edison menciptakan sebuah lampu agar malam menjadi siang.
Mark Zuckerberg |
Ada masalah "sulitnya bagi manusia untuk terbuka dengan seluruh dunia", Mark Zuckerberg menciptakan Facebook agar masyarakat di bumi bisa lebih saling terhubung.
Para Motivator Nasional |
Ada masalah "orang tidak bersemangat dalam hidup", Para motivator seperti Andrie Wongso, Mario Teguh, Tung Desem Waringin, dll, akan siap menciptakan sebuah motivasi2 yang luar biasa agar kita merasa lebih termotivasi lagi untuk terus bangkit demi mengejar kesuksesan impian kita.
Orang yang belum sukses atau pun sukses sudah tentu relatif tergantung dimana dia terlihat. Apa lagi seperti jaman sekarang ini, orang sukses sudah ada dimana-mana, tinggal kita siap untuk mencari mereka dan siap untuk sukses bersama mereka, karena orang sukses tidak akan pernah ragu untuk membagikan cara kesuksesannya untuk orang-orang yang memang benar ingin sukses.
Sekian tulisanku ini, semoga kita akan terus dan tetap belajar untuk lebih lebih dan lebih baik lagi untuk sebuah kesuksesan yang luar biasa.
Salam Sukses!!
Kediri 16 Februari 2012
Danang Mirawanto
Danang Mirawanto
No comments:
Post a Comment